Cara Nonton YouTube Offline di Android
Bangiz - Untuk dapat menonton video YouTube secara offline, ternyata hanya beberapa negara saja yang mendukung fitur tersebut. Indonesia merupakan salah satu diantaranya, dengan begitu kita bisa menambahkan video ke offline melalui aplikasi YouTube untuk diputar ketika tidak tersambung ke internet atau koneksinya sedang buruk.
Video yang telah ditambahkan untuk diputar offline akan tersedia selama 48 jam atau selama 2 hari dihitung sejak video tersimpan secara offline. Tetapi kita juga bisa membuang video yang sudah tersimpan offline jika memang sudah tidak diinginkan.
Cara menambahkan video ke Offline
Poin 3 / tambahkan offline |
- Buka aplikasi Youtube di smartphone Anda.
- Cari lalu buka video yang ingin disimpan offline.
- Ketuk ikon Tambahkan Offline di bawah video, atau pilih Tambahkan ke Offline dari menu konteks video.
- Pilih kualitas video: Rendah, Sedang, atau HD.
- Tunggu hingga proses download selesai.
- Ikon Tersedia Offline akan muncul di bawah video apabila video tersebut sudah berhasil ditambahkan ke offline.
Poin 4 / pilih kualitas video |
Poin 6 / video tersedia offline |
Cara menonton video yang ditambahkan ke Offline
Berikut ini adalah cara untuk melihat video atau daftar putar yang sudah ditambahkan ke Offline:
Berikut ini adalah cara untuk melihat video atau daftar putar yang sudah ditambahkan ke Offline:
- Matikan sambungan data seluler atau Wi-Fi.
- Buka aplikasi Youtube seluler.
- Di sini Anda akan melihat jumlah video offline.
- Klik pada Video offline dan pilih video yang ingin ditonton.
Ada dua cara untuk membuang video yang telah ditambahkan ke Offline:
- Dengan mengetuk ikon Tersedia Offline di bawah video, lalu pilih Buang
- Melalui tab akun lalu ketuk di samping video yang mau dibuang, kemudian Buang dari offline.
Hal yang perlu Anda ketahui
- Jika ruang penyimpanan pada perangkat Anda kurang dari 5%, maka Anda tidak akan bisa menambahkan video ke Offline.
- Kualitas video yang akan disimpan Offline akan mempengaruhi konsumsi data, waktu lebih lama, serta menggunakan ruang lebih banyak.
- Jika video tidak bisa ditambahkan ke Offline melalui jaringan seluler, silahkan periksa Menu > Offline > centang kotak di samping Tambahkan melalui Wi-Fi saja.
- Beberapa video mungkin tidak dapat diputar secara offline, hal ini akan terlihat tombol Offline tidak aktif.
- Untuk dapat menonton video Offline hanya bisa diputar saat masuk dengan akun sama.
- Batas menonton secara Offline yaitu 48 jam, selanjutnya Anda harus terkoneksi lagi ke internet setiap 48 jam agar aplikasi bisa memeriksa perubahan pada video serta ketersediaannya.
- Dengan menonton secara Offline, Anda tidak akan bisa untuk mengomentari atau menyukai video.
- Negara-negara berikut mendukung fitur Tambahkan ke Offline: Aljazair, Mesir, Ghana, India, Indonesia, Yordania. Kenya, Libia, Malaysia, Nigeria, Filipina, Afrika Selatan, Thailand, Vietnam, dan Yaman.
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya
0 Response to "Cara Nonton YouTube Offline di Android"
Post a Comment